Dibulan yang suci ini, Rumah Tahfidz Daruul Quran Al Hikmah kedatangan tamu dari komunitas S3 (Sedekah Seribu Sehari). Komunitas S3 bersama KJB (Komunitas Jum'at Berbagi) mengadakan buka bersama Santri dan pengurus ponpes.


Ka' Erna perwakilan dari S3 mengisi materi dengan asik bersama santri. Ada games-games seru yang melibatkan santri. Ka' Erna mengajak Santri untuk bermain sulap kipas, sulap tali, dan lainya. Ka Erna juga menceritakan kisah keteladanan tentang Uwais Al Qarni.

Ka' Erna memberikan motivasi belajar di rumah tahfidz dan pentingnya menjalin kerakraban sesama teman dan ustadz yang dibawakan sambil bermain dan didemokan dengan sulap - sulap yang seru.


Acara bersama S3 ditutup dengan buka puasa bersama. Ada ratusan takjil dan makanan yang dihidangkan untuk santri, pengurus pondok, dan tamu undangan.